Polsek Jambon Melaksanakan Pengamanan Penyerahan Sabuk Hijau dan Baksos PSHT Ranting Jambon Di Desa Bulu Lor

 

PONOROGO, Polsek Jambon melaksanakan pengamanan kegiatan penyerahan sabuk hijau dan baksos peduli lingkungan menyambut bulan Ramadhan 1445 H siswa PSHT Ranting Jambon di mushola Baitul Mukhlisin dan Makam Jelok Dkh. Bibis Ds. Bulu Lor, Sabtu (10/2/2024) pukul 08.00.wib.

Hadir dalam kegiatan tersebut Pengurus PSHT P-17 Cab. Ponorogo, Ketua PSHT P-17 Ranting Jambon beserta pengurus, peserta/ penerima sabuk hijau dan baksos sebanyak 184 orang siswa, warga pendamping dari masing2 Rayon sebanyak 30 orang.

Kapolsek Jambon AKP Sutriano S.Kom, M.H mengatakan bahwa, pengamanan yang dilaksanakan ini bertujuan untuk memberikan keamanan dan kelancaran kegiatan penyerahan sabuk hijau dan baksos peduli lingkungan menyambut bulan Ramadhan 1445 H siswa PSHT Ranting Jambon di Desa Bulu Lor.

"Untuk petugas pengamanan melibatkan dari Polsek Jambon 5 personil. Koramil /20 Jambon 1 personil, dan Pamter PSHT Ranting Jambon 5 orang, "ujar AKP Sutriatno.

Lebih lanjut AKP Sutriatno menambahkan, pengamanan ini merupakan salah satu wujud tugas Polsek Jambon dalam memberikan pelayanan kepada kegiatan kemasyarakatan.

"Pada kesempatan tersebut kita juga terus menghimbau untuk menjaga kerukunan antar perguruan dan bersama-sama menciptakan Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Jambon, "tutup Kapolsek.

 

(humas)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Polsek Jambon Melaksanakan Pengamanan Penyerahan Sabuk Hijau dan Baksos PSHT Ranting Jambon Di Desa Bulu Lor"

Posting Komentar