Wujud Silaturahmi Dan Komunikasi Kapolres Ponorogo Hadiri Pelantikan Ketua Ranting / Komisariat PSHT

 


PONOROGO, Kapolres Ponorogo AKBP Anton Prasetyo S.H, S.I.K, M.Si menghadiri pelantikan Ketua Ranting / Komisariat PSHT Cab. Ponorogo Periode 2024-2027, bertempat di Padepokan PSHT Cab. Ponorogo Jl. Yos Sudarso, Selasa (21/5/2024) pukul 20.30 wib.

Dengan pengurus PSHT Cab. Ponorogo Pusat Madiun sekaligus menghadiri pelantikan Ketua Ranting / Komisariat PSHT CAB. Ponorogo Periode 2024-2027, bertempat di Padepokan PSHT Cab. Ponorogo Jl. Yos Sudarso Kec/Kab. Ponorogo, dihadiri kurang lebih 100 orang

Hadir dalam giat tersebut Kapolres Ponorogo AKBP Anton Prasetyo S.H., S.I.K., M.Si, Waka Polres Ponorogo Kompol Gandi Darma Yudanto H., S.I.K., M.Si, Ketua PSHT Cab. Ponorogo /P17 Moh. Komarudin S.Ag, M.Si, Kasat Intelkam Polres Ponorogo AKP Eko Widiantoro S.Sos, M.H, Pengurus PSHT Cab. Ponorogo, Pengurus Ranting / Komisariat  PSHT  Cab. Ponorogo, Ketua Ranting / Komisariat PSHT terpilih.

" Ucapan selamat dan sukses atas pelantikan ketua ranting dan komisariat se Kab. Ponorogo semoga bisa terjalin komunikasi dan kerjasama yang baik. Saya bersyukur berdinas di mataraman dan berinteraksi dengan perguruan terbesar se Indonesia, yang sebelumnya sudah kami harapkan bisa bertemu dan bersilaturahmi, "papar AKBP Anton.

AKBP Anton menambahkan, pihaknya 2 tahun berdinas di madiun dan baru 4 bulan di Ponorogo berinteraksi, dan di Ponorogo yang kondusif namun bagaikan air laut yang tenang di permukaan tetap ada potensi riak riak permasalahan apabila tidak kita kelola dengan baik.

"Kami harapkan para pengurus dan senior dapat peduli kepada warganya karena kami butuh peran serta anda semua apalagi jelang Pilkada Kab. Ponorogo. Jelang Pilkada Ponorogo kita sadari bahwa setiap orang memiliki keinginan dan pilihan yang berbeda sehingga perlu sikap yang bijak dari para sesepuh dan senior untuk mengendalikan para adik adik asuhnya, "pungkasnya.

Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan penyerahan cinderamata dari Kapolres Ponorogo kepada PSHT Cab. Ponorogo.


(humas)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Wujud Silaturahmi Dan Komunikasi Kapolres Ponorogo Hadiri Pelantikan Ketua Ranting / Komisariat PSHT"

Posting Komentar