Jaga Harkamtibmas Polsek Sambit Berikan Pengamanan Arahan Calon Warga PSHT Di Desa Kemuning

 


 


PONOROGO, Anggota Polsek Sambit melaksanakan pengamanan kegiatan Pembekalan Calon Warga PSHT Ranting Sambit tahun 2024 bertempat di Gudang milik Sdr Moh Isroi Desa Kemuning , Selasa (11/6/2024) pukul 19.30 wib. 

Kapolsek Sambit AKP Baderi S.H, M.H menyampaikan bahwa, pengamanan yang dilaksanakan ini bertujuan untuk memberikan keamanan dan kelancaran kegiatan Pembekalan Calon Warga PSHT Ranting Sambit di Desa Kemuning. 

"Petugas Pengamanan melibatkan dari Polsek Sambit 10 personil, Koramil Sambit 2 personil. Jumlah Peserta pembekalan calon warga PSHT Ranting Sambit total 209 orang, "kata AKP Baderi. 

AKP Baderi menambahkan, pelaksanaan pengamanan ini merupakan salah satu tugas Polsek Sambit dalam menciptakan Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Sambit. 

"Selama pelaksanaan kegiatan tersebut berlangsung dengan aman, lancar dan terkendali, "pungkasnya.


(humas)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jaga Harkamtibmas Polsek Sambit Berikan Pengamanan Arahan Calon Warga PSHT Di Desa Kemuning "

Posting Komentar