Polsek Babadan Berikan Pelatihan dan Pengamanan Pembina Pramuka Tingkat Dasar Di Ponpes Al Iman Putri

  


PONOROGO, Anggota Polsek Babadan melaksanakan pengamanan giat Pembukaan Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Timur Di Kwartir Cabang Ponorogo di Ponpes Al- Iman Putri Desa Pondok, Senin (8/7/2024) pukul 10.00 wib.

Hadir dalam pelaksanaan kegiatan tersebut Pimpinan Ponpes Al Iman Putri Ust. Drs. KH. Imam Bajuri, M.Pd.I, Ketua Kemenag Kab Ponorogo, Ust. Drs. Nur Huda, M.PDi, Forkopimca Babadan, Peserta pelatihan sekitar 200 orang.

Kapolsek Babadan AKP Hariyadi mengatakan bahwa, pengamanan yang dilaksanakan ini bertujuan agar kegiatan Pembukaan Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Timur Di Kwartir Cabang Ponorogo di Ponpes Al- Iman Putri Desa Pondok berjalan aman dan lancar.

"Pelaksanaan pengamanan ini juga untuk menciptakan Kamtibmas yang kondusif di lokasi kegiatan, "ujar AKP Hariyadi.

AKP Hariyadi menambahkan, pada pengamanan ini juga merupakan salah satu tugas Polri dalam memberikan pelayanan keamanan kegiatan masyarakat.

"Selama pelaksanaan kegiatan tersebut berlangsung, berjalan dengan tertib aman lancar terkendali, "pungkasnya.


(humas)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Polsek Babadan Berikan Pelatihan dan Pengamanan Pembina Pramuka Tingkat Dasar Di Ponpes Al Iman Putri"

Posting Komentar