POLSEK SOOKO LAKSANAKAN PENGAMANAN SHOLAT ISYA DAN TARAWIH DI MASJID AL-MUHAJIRIN


Ponorogo, 25 Maret 2025 – Dalam rangka memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama bulan Ramadan 1446 H, Polsek Sooko melaksanakan pengamanan dan monitoring ibadah Sholat Isya dan Tarawih di Masjid Al-Muhajirin, Dukuh Sombro, Desa Sooko, Kecamatan Sooko.

Pengamanan yang berlangsung pada Selasa (25/3) pukul 19.00 WIB hingga selesai ini dilakukan oleh Aipda Kasianto dan Bripka Hari, yang bertugas mengamankan jalannya ibadah agar berlangsung dengan lancar dan kondusif.

Kapolsek Sooko, AKP Moh Isa Latif, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada para jamaah yang sedang beribadah.

"Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan nyaman, tanpa adanya gangguan keamanan atau potensi gangguan Kamtibmas lainnya," ujarnya.

Pelaksanaan ibadah Sholat Isya dan Tarawih di Masjid Al-Muhajirin diikuti oleh sekitar 90 jamaah dan berlangsung dengan aman serta tertib. Polsek Sooko akan terus melakukan pengamanan di sejumlah masjid selama bulan Ramadan guna menciptakan suasana yang kondusif bagi umat Muslim yang beribadah.

(Humas)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "POLSEK SOOKO LAKSANAKAN PENGAMANAN SHOLAT ISYA DAN TARAWIH DI MASJID AL-MUHAJIRIN"

Posting Komentar